Selasa, 06 November 2018

Fasilitas di UMM

RUMAH SAKIT UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG


Ini adalah Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang, salah satu dari sekian fasilitas yang saya suka, karena megah, Fasilitas yang mumpuni dan juga didukung oleh Dokter-Dokter yang siap menyembuhkan berbagai penyakit kita semua, tetapi jangan sakit ya hehe,
Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang terletak di  Jl. Raya Tlogomas NO.45yang sebetulnya lokasinya sih tidak terlalu jauh dari kampus Universitas Muhammadiyah Malang. 


UMM INN


UMM INN adalah Hotel yang dimiliki oleh Universitas Muhammadiyah Malang, yang saya suka dari hotel ini adalah designnya yang simpel dan UMM INN memiliki nilai kemewahannya sendiri, dan juga memiliki suasannya yang sangat nyaman, UMM INN juga nyaman sebagai tempat seminar, UMM INN juga memiliki cafe untuk tempat nongkrongnya mahasiswa-mahasiswa, dan tidak lupa sebagai tempat singgahnya orang tua para Mahasiswa agar menginapnya tidak jauh jauh dari kampus Univeritas Muhammadiyah Malang. 

BOOKSTORE UMM


Kalian para mahasiswa-mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang tidak perlu bingung jika perlu buku buku yang disarankan Dosen, maupun untuk mencari alat tulis yang kalian butuhkan karena UMM juga mempunyai BOOKSTORE, yang letaknya persis di sebelah UMM INN, jadi kalian tidak ada alasan untuk tidak belajar karena BOOKSTORE UMM tidak jauh dari Universitas Muhammadiyah Malang. Dengan adanya bookstore ini, diharapkan kalian semua para Mahasiswa cepat lulus yaaa!! 


SENGKALING KULINER


Sengkaling kuliner, siapa sih yang gatau sengkaling kuliner? buat kalian yang belum pernah makan disini, cobain deh dijamin nagih loo.
Oh iya lokasinya di JL. Raya sengkaling, disamping makanan makanannya yang enak, tempat ini mendukung agar Mahasiswa mahasiwa UMM tidak perlu bingung jika mencari makanan, tempat dan suasananya juga enak, Untuk nugas? jangan ditanya, sangat nyaman pastinya. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar